Kuat Dugaan Kades Oenaunu Tunjuk Langsung Kaur Keuangan Tanpa Seleksi

Oelamasi, KI – Kuat Dugaan Kepala Desa Oenaunu Hendrik Atonis angkat salah satu perangkat Desa yaitu Kepala Urusan Keuangan tanpa melalui prosedur seleksi sebagaimana diatur dalam Perbub Nomor 5 tahun 2021.

Yohanis Namah yang sebelumnya menjabat sebagai staf desa, kini oleh Kepala Desa ditunjuk sebagai Kepala Urusan Keuangan merangkap pelaksana harian sekretaris desa.

Penujukan Yohanis Namah sebagai perangkat desa tidak melalui tahapan seleksi baik seleksi tertulis maupun administrasi.

Ketua BPD Antonius Nuban, Rabu (02/02/2022) di Desa Oenaunu mengatakan, awalnya Yohanis Namah sebagai staf namun kemudian ditunjuk sebagai Kepala Urusan Keuangan serta merangkap jabatan lainnya antara lain sebagai Sekretaris Panitia Seleksi Perangkat Desa.

Baca Juga  Danrem 161/WS Pimpin Apel Gelar Pasukan Kunker Presiden RI

Yang bersangkutan bersama perangkat lainnya diketahui merupakan orang terdekat Kepala Desa yang juga terindikasi sering melakukan praktek kecurangan di Desa Oenaunu.

Sebagai wakil masyarakat, Ketua BPD mengaku telah meneruskan aspirasi masyarakat kepada pemerintah desa. Namun jawaban Kepala Desa bahwa BPD tidak ada fungsi dan BPD tidak punya hak mengatur pemerintah desa, BPD tidak dipakai.

Warga lainnya mengaku, Kepala Desa Oenaunu dan semua perangkat desanya jarang masuk berkantor. Kepala Desa dan perangkatnya hanya masuk kantor ketika ada agenda rapat, selebihnya mereka tidak masuk kantor.

Baca Juga  Serius Urus Stunting, Wakil Bupati Kupang Blusukan ke Empat Kecamatan

Kasat mata terlihat lingkungan sekitar kantor Desa yang kotor, halaman kantor Desa dipenuhi rumput dan sampah plastik.

Menanggapi hal ini, Wakil Bupati Kupang Jerry Manafe menegaskan agar inspektorat Daerah segera melakukan audit investigasi terhadap pengelolaan keuangan di Desa Oenaunu.

Sementara itu Kepala Desa Oenaunu Hendrik Atonis hingga berita ini dipublikasi belum dapat diminta komentarnya. (Jessy).

0 Today: 0 Total: 914583

Komentar