Kupang, KI – Satgas Pamtas RI – RDTL Yonif 743/PSY berbagi kasih serta menghadirkan sukacita Natal bagi Lansia dan Disabilitas di Beranda Batas Negeri.
Aksi Satgas Pamtas RI – RDTL Yonif 743/PSY berbagi kasih Natal dengan masyarakat Desa Netemnanu Selatan, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang – NTT, Jumat (24/12/21).
Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif 743/PSY Letkol Inf Andi Lulianto dalam keterangannya di Makotis, Atambua, NTT. Sabtu (25/12/21). Mengatakan kegiatan pemberian sembako oleh anggota satgas 743 yang dipimpin oleh Dankipam V Lettu Inf Gede Budi Ardana kepada masyarakat Lansia dan Tunanetra ini di Desa Netemnanu.
Hal dilakukan dalam menyambut hari raya natal dengan harapan paket sembako yang diberikan dapat bermanfaat dan menambah kebahagiaan masyarakat yang merayakan Natal.
Kebahagiaan masyarakat dapat dilihat pada saat menerima paket sembako yang diberikan oleh anggota Satgas Yonif 743/PSY.
“Terimakasih kepada Bapak-bapak TNI dari satgas 743 yang sudah memberikan hadiah berupa sembako kepada kami masyarakat diperbatasan, semoga dapat menjadi berkat bagi kita semua,”Tutur Ibu Maria salah satu warga yang menerima sembako. (Jessy)
Komentar